Jakarta, IDN Times - PT Pelni (Persero) membuka lowongan kerja untuk sejumlah posisi. Lowongan kerja ini terbuka untuk mereka yang berusia 58 tahun selama memenuhi kualifikasi dan persyaratan.
Lowongan kerja ini diutamakan bagi pria yang memiliki pengalaman di bidangnya. Adapun usia maksimal calon pelamar yang boleh mendaftar yakni 58 tahun.
Melansir dari situr rekrutmen resmi Pelni, ada tiga posisi yang dibuka persero yakni Nakhoda Kapal Barang (PKL), Nakhoda Kapal Perintis (PKL), dan KKM Kapal Barang (PKL).
"PT Pelni (Persero) mencari putra-putri terbaik bangsa dengan kemampuan yang andal, dapat dipercaya dan tangguh untuk bergabung bersama tim kami dalam menjalankan misi dan visi pelayaran nasional Indonesia," tulis persero dalam situs rekrutmen resminya.
