Jakarta, IDN Times – Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menyampaikan langkah Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, yang menurunkan tarif impor atas barang-barang asal Indonesia dari 32 persen menjadi 19 persen, diperkirakan akan berdampak positif terhadap perekonomian nasional maupun stabilitas nilai tukar.
"Kami menyambut baik kebijakan ini karena dinilai akan berdampak positif terhadap prospek ekonomi, mencakup pertumbuhan, pasar keuangan, aspek moneter, dan nilai tukar," ujar Perry dalam konferensi pers secara virtual, Rabu (16/7/2025).