Jakarta, IDN Times - PT Bank Mandiri akan membagikan dividen Rp10,27 triliun atau 60 persen dari laba bersih 2020 kepada para pemegang saham. Dengan memperhitungkan komposisi saham merah putih yang sebesar 60 persen, Bank Mandiri akan menyetorkan dividen sekitar Rp6,16 triliun ke kas Negara.
"Sementara, sebanyak 40 persen dari laba bersih tahun lalu akan menjadi laba ditahan," kata Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi dalam konferensi pers Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Mandiri secara daring, Senin (15/3/2021).