Jakarta, IDN Times - Kenes Lalita, usaha busana anak asal Jepara, Jawa Tengah, mengembangkan produk pakaian anak untuk kebutuhan sekolah dan acara formal dengan mengusung desain yang memadukan unsur tradisi dan modern. Usaha ini berdiri sejak 2022 dan menekankan aspek kenyamanan, kualitas material, serta nilai estetika pada setiap produknya.
Pemilik Kenes Lalita, Effy Retno Indarwati, mengatakan bahwa usaha tersebut berangkat dari latar belakangnya sebagai perancang busana sekaligus kebutuhan menghadirkan pakaian anak yang fungsional. "Kenes Lalita berdiri tahun 2022, terinspirasi dari kecintaan saya pada dunia fesyen dan terinspirasi oleh anak perempuan saya yang bernama Kenes.
"Awalnya sangat sederhana, saya ingin membuat pakaian anak yang tidak hanya cantik dipandang, tetapi juga nyaman dipakai, fungsional, dan punya nilai cerita. Sebagai seorang fashion designer yang terbiasa menjahit untuk kebutuhan pribadi, saya melihat peluang untuk menghadirkan busana anak yang dibuat dengan hati dan proses yang bertanggung jawab," ungkapnya.
