Jakarta, IDN Times – Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Dicky Kartikoyono akan mendorong pemanfaatan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di lingkungan pemerintah daerah (Pemda) sebagai bagian dari upaya mempercepat digitalisasi transaksi dan mengoptimalkan penerimaan daerah.
Hal tersebut disampaikannya dalam uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) yang dilaksanakan oleh Komisi XI DPR RI, Senin (26/1/2025).
“Kemampuan memahami perluasan ekosistem digital ini perlu terus kita dorong,” tegas Dicky.
