Jakarta, IDN Times - Kesadaran untuk mempersiapkan masa pensiun kian bertumbuh seiring meningkatnya literasi keuangan dan kemajuan teknologi digital. Merespons hal ini, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menghadirkan layanan One Stop Solution Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) BRI di aplikasi BRImo.
Melalui super apps BRImo, BRI memberikan kemudahan bagi nasabah untuk mengelola dana pensiun secara mudah dan fleksibel. Inisiatif ini menjadi bagian dari strategi BRI dalam memperluas akses keuangan jangka panjang dan menghadirkan solusi investasi masa depan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat modern.
