Nah, ini yang paling seru guys. Kamu gak hanya diberi kesempatan memilih satu jenis rekening saja. Ada 3 pilihan yang bisa disesuaikan dengan karakter dan kebutuhan kamu, lho.
Ini nih 3 jenis rekening yang bisa kamu pilih di BCA mobile:
- Tahapan Xpresi: Tahapan Xpresi di desain dengan berbagai macam gaya yang dinamis dan bisa di sesuaikan dengan yang kamu sukai, mulai dari travelling, fashion, retro, dan nature. Mulai sekarang, yuk ekspresikan gayamu dengan Tahapan Xpresi.
- Tahapan BCA: Kamu memerlukan tabungan yang akan menunjang kebutuhan setiap hari? Tahapan BCA bisa menjawab kebutuhan kamu tersebut, lho. Yuk, buka rekening tabungan Tahapan BCA sekarang juga!
- Tahapan Gold: Dengan mobilitas bisnis kamu yang tinggi, pasti membutuhkan kemudahan dalam bertransaksi dong? Tahapan Gold dari BCA cocok banget nih buat kelancaran dan kemudahan transaksi bisnis kamu, dengan Tahapan Gold bisnis sukses yang kamu impikan ada dalam genggaman.
Hayo, kamu mau pilih yang mana nih? Yang pasti tetap sesuaikan dengan kebutuhan kamu, ya.