Toyota Calya (toyota.astra.co.id)
Lantas, bagaimana simulasi cicilan mobil gaji Rp10 juta? Sebagai contoh, mobil seharga Rp150 juta dibeli dengan membayar DP sebesar 20 persen, yaitu Rp30 juta. Maka sisa cicilan yang harus dilunasi adalah Rp120 juta.
Kemudian, bunga cicilan yang dikenakan juga berbeda-beda, tapi berkisar 6-8 persen per tahun. Jika menggunakan tenor 60 bulan atau 5 tahun, maka perhitungannya adalah:
= Rp120 juta x 8% x 5 tahun
= Rp48 juta
Lalu, sisa cicilan ditambah dengan bunga, kemudian dibagi dengan jumlah bulan cicilan.
= (Rp120 juta + Rp48 juta) : 60 bulan
= Rp168 juta : 60 bulan
= Rp2,8 juta
Maka, cicilan untuk mobil seharga Rp150 juta dengan bunga 8 persen dan tenor 5 tahun adalah sekitar Rp2,8 juta per bulan.
Demikianlah penjelasan tentang cicilan mobil gaji Rp10 juta yang patut diketahui sebelum mengajukan kredit. Semoga bermanfaat!
Berapa cicilan mobil yang aman untuk gaji Rp10 juta? | Cicilan bulanan yang aman umumnya tidak lebih dari 30% dari gaji, atau sekitar Rp3 juta jika gaji kamu Rp10 juta per bulan. |
Mengapa mobil LCGC cocok untuk yang berpenghasilan Rp10 juta? | Mobil LCGC punya harga yang lebih terjangkau (umumnya Rp100–150 juta untuk baru), biaya operasional rendah, dan cicilan bulanan yang lebih ringan, sehingga cocok untuk gaji menengah. |
Berapa besar DP yang umum disiapkan sebelum kredit mobil? | Umumnya disarankan menyiapkan DP sekitar 20% dari harga mobil, yang membuat jumlah cicilan per bulan menjadi lebih ringan. |
Contoh simulasi cicilan mobil untuk gaji Rp10 juta? | Contoh, jika membeli mobil seharga Rp150 juta dan membayar DP 20%, sisa kredit sekitar Rp120 juta. Dengan bunga sekitar 8% per tahun dan tenor 5 tahun, cicilan per bulan kurang lebih sekitar Rp2,8 juta. |
Selain cicilan, biaya apa lagi yang perlu diperhatikan saat punya mobil? | Selain cicilan, kamu perlu memperhitungkan biaya BBM, pajak, asuransi, servis rutin, dan biaya tak terduga lainnya agar keuangan tetap sehat. |