Jakarta, IDN Times - Sensor Tower, lembaga analisis aplikasi yang berasal dari Amerika Serikat (AS) merilis laporan terbaru terkait penggunaan aplikasi di dunia, yakni State of Mobile 2025.
Khususnya untuk aplikasi kripto, Indonesia menempati posisi kedua dalam daftar negara dengan pertumbuhan sesi aplikasi kripto tertinggi secara global pada 2024, yakni sebesar 54 persen dibandingkan tahun sebelumnya (year on year/yoy).