Membeli emas dari perseorangan sering dianggap lebih menguntungkan karena memang harganya jauh lebih fleksibel jika dibandingkan dengan membeli di toko resmi. Namun, transaksi semacam ini tentu menyimpan Resiko yang jauh lebih serius apabila tidak dilakukan dengan penuh kehati-hatian dan pengetahuan yang memadai.
Tanpa prosedur standar keamanan seperti yang ada di gerai resmi, maka pembeli harus ekstra teliti dalam memeriksa keaslian dan juga legalitas dari emas yang akan dibeli. Simaklah beberapa tips aman berikut ini untuk membeli emas dari perseorangan agar tidak sampai mengalami kerugian serius.
