Hidup dengan mimpi
Ingin ku bawa pergi sampai nanti
Ucap seorang gadis, kala ia menari di tengah hujan membasahi bumi
Yang terus terpatri dalam nadi
Rangkaian kejadian menghantam
Mengubah segala rencana
Rasa yang membara dalam kalbu memudar
Langkahpun terhenti
Dan rasa pesimis mengelabuhi
Begitupun dengan senyuman yang selalu terpancar kian mengering
Berganti dengan murung dan gelisah di hari panjang
Ia berharap bisa menapaki tangga kembali
Meredup duka
Memancarkan gairah
Mengikis segala keputusasaan
Mengisi hari-hari dengan kegigihan
Walau ujungnya harus berputar di tengah jalan
Ia ingin matanya terus berbinar
Melihat kilauan-kilauan cahaya benderang
Sebab tetap meneruskan perjalanan
Meski melewati berbagai tanjakan
Tak lekas lelah dan terus berjuang
Demi tujuan yang diinginkan
