Siapa yang gak tergoda sama jajangmyeon, mie hitam khas Korea yang gurih rasanya dan bikin nagih? Sekilas memang terlihat gampang dibuat, tapi ternyata banyak yang gagal bikin rasanya seenak di restoran. Bukannya gurih manis, sausnya malah pahit dan hambar.
Padahal, semua bahan sudah lengkap dan langkahnya kelihatan benar. Tapi tetap saja, rasa akhirnya jauh dari ekspektasi. Yuk cari tahu apa saja kesalahan yang sering bikin jajangmyeon jadi pahit dan hambar!
