Menjaga pola makan yang seimbang selama bulan Ramadan sangat penting untuk memastikan tubuh tetap bertenaga dan sehat. Setelah menjalani ibadah tarawih, banyak orang mencari camilan sebagai pengganjal perut sebelum tidur. Memilih camilan yang kaya serat menjadi pilihan tepat karena dapat membantu pencernaan tetap lancar serta memberikan rasa kenyang lebih lama tanpa menyebabkan gangguan pada sistem metabolisme tubuh.
Serat memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan pencernaan dan mengontrol kadar gula darah, terutama setelah berbuka puasa dan beribadah. Konsumsi camilan yang kaya serat dapat membantu menyeimbangkan asupan nutrisi setelah berbuka, sehingga tubuh tidak hanya mendapatkan energi instan dari makanan manis tetapi juga nutrisi yang mendukung fungsi tubuh secara optimal.
Untuk mengurangi rasa lapar berlebih di malam hari, yuk, simak ketujuh camilan kaya serta yang cocok untuk dikonsumsi setelah tarawih berikut ini. Cek, yuk!
