Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
raita (instagram.com/cookwithmanali)

India merupakan salah satu negara yang memiliki masakan dengan melibatkan bermacam-macam rasa yang kompleks, dari yang manis hingga pedas. Selain itu, hidangan India biasanya menggunakan rempah-rempah dan sayuran khas negaranya sendiri. Hal inilah yang membuat hidangan India memiliki ciri khasnya sendiri.

Salah satu makanan India yang wajib dicoba saat berkunjung ke sana adalah raita. Ini merupakan salah satu hidangan pendamping populer di India yang sering sajikan di rumah-rumah hingga restoran. Penasaran apa itu raita? Berikut sembilan fakta menariknya!

1. Raita berasal dari dua kata Sanskerta yaitu "Rajika" yang berarti mustard hitam dan "Tiktaka" yang berarti tajam atau menyengat

raita (instagram.com/thewhitethali)

2. Beberapa orang menganggap raita sebagai salad atau saus, sementara yang lain menggunakannya sebagai bumbu

ilustrasi raita sebagai saus (instagram.com/knaehoejkarse.dk)

3. Tampilan raita memiliki kemiripan dengan salah satu hidangan pembuka asal Yunani yaitu tzatziki

raita (instagram.com/pipingpotcurry)

4. Raita memadukan yogurt asin khas India yang disebut 'dahi', dengan berbagai buah, sayuran, dan rempah-rempah

raita (instagram.com/cookwithmanali)

5. Resep raita bervariasi dari wilayah ke wilayah, tergantung dari yang membuatnya

raita nanas (instagram.com/bhopalifoodguru)

6. Warna Raita juga tergantung pada bahan-bahan yang digunakan, tetapi paling umum adalah putih, hijau, atau kuning

raita mint berwarna hijau (instagram.com/the.daily.flavor)

7. Tiga jenis raita yang paling populer adalah raita mentimun, raita mint, dan boondi raita

raita mentimun (instagram.com/valerietzand)

8. Raita disajikan dingin dan sering dipasangkan dengan makanan pedas untuk mengimbanginya

raita sebagai pendampingan hidangan utama (instagram.com/cook_plate_eat_enjoy)

9. Selain itu, berkat yogurt yang menjadi bahan utama, raita juga disajikan setelah makan makanan utama untuk melancarkan pencernaan

boondi raita (instagram.com/cooklicious)

Selain di India, kamu juga bisa menemukan raita saat berkunjung ke negara Nepal, Bangladesh dan Pakistan. Tertarik untuk mencoba hidangan yang satu ini? 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team

EditorAgsa Tian