Punya stok bahan dapur lengkap di rumah tentunya bikin hati riang gembira. Mulai dari bumbu instan, saus favorit, sampai selai, semua tersimpan rapi di kulkas atau rak dapur. Namun, tanpa sadar, banyak dari kita yang buka kemasan, pakai sedikit, lalu simpan kembali bahan tersebut. Kemudian, saat akan digunakan kembali, bahan makanan tersebut ternyata sudah basi, berjamur, bahkan bisa bikin sakit perut.
Faktanya, gak semua bahan dapur bisa tahan lama setelah dibuka. Beberapa di antaranya punya umur simpan yang pendek dan butuh penanganan khusus supaya gak cepat rusak serta basi. Nah, biar kamu gak sembarangan menyimpan bahan makanan dan lebih hemat tanpa harus buang-buang, yuk, simak daftar bahan dapur yang harus cepat dihabiskan setelah dibuka! Dengan begitu, kamu bisa lebih waspada ketika masak di rumah!