Snack box sering menjadi pilihan praktis untuk berbagai acara, mulai dari arisan, pengajian, pernikahan, hingga kegiatan sekolah. Dengan harga terjangkau, isian snack box harga Rp5.000 bisa menghadirkan beragam variasi kudapan manis dan gurih yang disukai banyak orang. Menariknya, meski dengan bujet hanya Rp5.000 per box, isiannya tetap bisa dibuat beragam, lezat, dan menarik jika dipadukan dengan baik.
Tidak hanya soal rasa, penampilan juga menjadi faktor penting dalam menyusun snack box. Kemasan yang rapi, isi bervariasi, dan kombinasi manis serta gurih akan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi para tamu. Dengan begitu, snack box murah pun tetap terasa mewah dalam berbagai acara.
Berikut ini beberapa isian snack box harga Rp5.000 yang bisa kamu jadikan inspirasi. Meski bujet terbatas, tetapi cocok dijadikan suguhan di berbagai acara sekaligus. Yuk, simak selengkapnya berikut ini!