Cumi menjadi salah satu jenis seafood yang banyak disukai karena teksturnya kenyal dan gurih. Namun, memasak cumi gak bisa asal, salah teknik memasak, hasilnya bisa alot dan susah dikunyah. Banyak yang merasa sudah memasak dengan benar, tapi tetap kecewa, karena hasilnya seperti karet. Padahal, ada beberapa kesalahan yang sering dilakukan tanpa disadari.
Kesalahan ini gak hanya waktu memasak, tapi persiapan dan cara pengolahannya yang kurang tepat. Kalau kamu pernah makan cumi yang teksturnya seperti karet, mungkin kamu melakukan salah satu dari kesalahan ini. Yuk, simak lima kesalahan memasak cumi yang bikin teksturnya alot. Siapa tahu, dengan paham kesalahan ini, kamu bisa masak cumi yang empuk dan nikmat.
