Donat Pinkan Mambo belakangan viral karena teksturnya yang cukup berbeda dari donat kebanyakan dan harga satu boksnya yang mencapai Rp200 ribu. Cara pembutanannya yang langsung menuang adonan ke dalam minyak membuat banyak orang penasaran, termasuk membandingkan bentuk dan teksturnya dengan kue khas Belanda bernama oliebollen.
Meski sekilas tampak serupa, dua jenis kue goreng tersebut berasal dari latar belakang budaya yang berbeda dan punya karakteristik tersendiri, lho. Perbandingan oliebollen dan donat sebenarnya bukan soal mana yang lebih enak, melainkan tentang mengenali ciri khas masing-masing. Dari tekstur, bahan, hingga cara penyajian, keduanya punya keunikan yang layak dipahami.