Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi sajian baba ganoush (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Sekilas, hidangan ini sangat mirip dengan bubur karena teksturnya yang lembut dan kental. Namun bila diulik lebih jauh, ternyata komponen yang dipakai dalam olahan bernama baba ganoush ini terdiri dari terung ungu hingga tahini.

Untuk mengetahui apa saja santapan yang dapat dikreasikan dari baba ganoush tersebut, maka lima sajian ini perlu kamu catat untuk dijadikan santapan lezat. 

1. Classic baba ganoush

ilustrasi classic baba ganoush (pixabay.com/marekonline)

Hidangan baba ganoush klasik ini cenderung sederhana untuk diolah. Teksturnya benar-benar lembut mirip dengan bubur. Bahan yang dipersiapkan pun terdiri dari terung ungu, kacang arab, bawang putih, tahini, dan air lemon.

Sebelumnya, panggang terlebih dahulu terung ungu. Kemudian keruk isian tersebut dan campurkan dengan bahan-bahan lain. Haluskan semua komponen tersebut di dalam food processor. Maka baba ganoush pun siap disajikan.

2. Salad pita with baba ganoush

ilustrasi salad pita with baba ganoush (pexels.com/Valeria Boltneva)

Pita menjadi salah satu roti favorit untuk digunakan sebagai pelengkap suatu makanan, khususnya di wilayah Timur Tengah. Umumnya, bahan tersebut dipakai sebagai pendulang roti isi yang mirip dengan burger.

Hanya saja dalam hal ini kamu dapat menggunakan isian yang terdiri dari irisan tomat, selada, baba ganoush, dan ayam panggang untuk menyumbang sumber protein agar hidangan semakin mengenyangkan.

3. Lamb baba ganoush

ilustrasi lamb baba ganoush (pexels.com/Maria Bortolotto)

Baba ganoush menjadi salah satu pendamping terbaik untuk disantap menjadi hidangan utama bersama daging-dagingan. Seperti menggunakan daging domba yang terkenal karena rasanya yang nggak kalah sedap.

Komponen-komponen tersebut bisa diolah secara terpisah di mana daging domba perlu dimatangkan melalui proses pembakaran supaya mendapatkan sensasi smooky yang pas. Setelah itu, baru susun daging dan baba ganoush dalam piring yang sama.

4. Meatball with baba ganoush

ilustrasi meatball with baba ganoush (pexels.com/Streetwindy)

Meatball atau bola-bola daging tidak harus disajikan dalam kuah bening berbumbu. Karena santapan ini pun dapat dikreasikan dengan makanan lain yang gak kalah sedap seperti menjadikan baba ganoush sebagai pendamping.

Bola-bola daging diolah memakai daging cincang, irisan kacang almon, kismis, mentega, dan bumbu perasa. Caranya adalah bulatkan adonan, kemudian masak dengan cara dipanggang supaya meatball matang dengan baik.

5. Chicken baba ganoush

ilustrasi chicken baba ganoush (pexels.com/alleksana)

Santapan selanjutnya yang dapat dikreasikan bersama baba ganoush tak lain adalah daging ayam. Makanan tinggi protein ini sangat cocok dikombinasikan dengan apapun, namun rasanya tetap juara.

Pengolahan ayam sendiri bisa dipermudah dengan mengandalkan marinasi dari bumbu-bumbu dasar. Kemudian masak ayam di dalam oven sampai matang. Maka hidangan pun siap untuk dinikmati bersama baba ganoush.

Baba ganoush menjadi salah satu terobosan makanan dari terung ungu yang sangat pas disajikan bersama aneka komponen. Rasanya yang lezat dan lembut mampu bikin kamu ketagihan saat mencicipinya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team