Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April selalu menjadi momen istimewa untuk mengenang perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan di Indonesia. Momen Hari Kartini juga dimanfaatkan oleh berbagai brand kuliner ternama untuk memberikan best deal dalam bentuk promo makanan dan minuman, sebagai bentuk penghargaan dan perayaan terhadap perempuan hebat Indonesia masa kini.
Beragam promo menarik mulai dari diskon, paket hemat, hingga menu gratis bisa kamu temukan di berbagai gerai makanan favorit. Cara terbaik untuk merayakan semangat Kartini adalah dengan mengajak orang-orang terdekat dan menikmati sajian istimewa yang disiapkan khusus untuk hari bersejarah ini.
Yuk, simak promo makanan dan minuman Hari Kartini 2025 yang gak boleh kamu lewatkan berikut ini!