Cireng merupakan camilan khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung tapioka. Teksturnya kenyal dan rasa gurih yang bikin nagih. Nama cireng sendiri berasal dari singkatan aci digoreng, yang artinya tepung kanji yang digoreng.
Seiring berjalannya waktu, camilan ini berkembang menjadi berbagai varian. Salah satunya yang populer adalah cireng isi. Biasanya, cireng ini diisi dengan bahan seperti ayam suwir, keju, sosis, abon, atau daging. Karena ada isian matang di dalamnya, cara menyimpan cireng isi tentu berbeda dengan cireng biasa.
Kalau salah cara menyimpan, cireng isi bisa cepat basi dan teksturnya berubah saat digoreng. Nah, biar cireng isi buatanmu tetap awet dan nikmat saat digoreng nanti, simak cara menyimpan cireng isi mentah berikut ini.
