5 Jajanan ala Korea yang Jadi Peluang Bisnis Legit di Indonesia

Kuliner dari Korea Selatan memang tidak pernah habis memberikan kejutan, terutama untuk masyarakat di Indonesia. Bukan lagi hal aneh, kalau jajanan-jajanan klasik mereka menjadi peluang bisnis baru di tanah air dan menghasilkan berbagai keuntungan yang tak sedikit.
Sajian tersebut bisa datang dari berbagai olahan. Mulai dari makanan tradisional hingga sajian kekinian ala Korea Selatan. Bahkan saat ini terdapat lima jajanan Korea yang paling sering dijual di Indonesia.
1. Corn dog
Corn dog adalah makanan yang saat ini sedang naik daun. Bentuk sajian tersebut mirip dengan sosis namun ukurannya jauh lebih besar lantaran isiannya dibalut menggunakan adonan tepung dan digoreng sampai matang.
Meskipun bukan secara mutlak berasal dari Korea Selatan, melainkan Amerika Serikat. Tetapi corn dog sangat sukses dan populer sebagai salah satu jajanan Korea, bahkan sampai menjadi peluang bisnis yang legit di Indonesia.
Walau berasal dari Amerika, tetapi corn dog versi Korea memiliki karakteristik tersendiri. Hal tersebut terlihat dari adonan yang digunakan, di mana American corn dog menggunakan lapisan cornmeal sebentara Korea memakai adonan yang mengandung ragi atau rice flour.
2. Hotteok
Hotteok adalah makanan yang paling direkomendasikan untuk dicicipi ketika seseorang berkunjung ke Korea Selatan. Makanan ini sepintas mirip sekali dengan pancake, namun ketika dicicipi teksturnya cenderung unik karena agak chewy dan crispy.
Hotteok sendiri merupakan makanan asal Korea yang terpengaruh dari Cina. Sajian tersebut biasanya diisi menggunakan campuran kacang dan brown sugar, sehingga terdapat sensasi yang berbeda saat digigit, karena kacangnya masih sangat garing dan gulanya akan meleleh di mulut.
Proses pembuatan hotteok sendiri memerlukan adonan utama yang terbuat dari tepung terigu dan ketan. Bahan tersebut yang membuat tekstur pancake ala Korea ini menjadi kenyal. Bahkan saat ini hotteok sudah menjadi salah satu inspirasi jajanan Korea di Indonesia yang laris manis diburu para pecinta kuliner.
3. Odeng
Siapa tak kenal odeng? Semenjak kepopuleran makanan ini yang acap kali tampil di drama populer Korea, keberadaannya menjadi sangat dicari oleh sebagian masyarakat Indonesia. Jajanan Korea ini biasanya disajikan bersama kuah yang ringan dan kaya bumbu.
Odeng merupakan makanan dari Korea Selatan yang dipengaruhi oleh oden asal Jepang. Makanan ini disebut juga sebagai Korean fish cake dan sering diolah sebagai isian dari sup yang disebut sebagai eomuk guk.
Odeng sendiri saat ini sudah banyak dijual di Indonesia dalam berbagai bentuk, baik itu kemasan siap pakai atau telah diolah menjadi eomuk. Tidak heran jika banyak orang yang mencoba bisnis kuliner Korea dengan menjual odeng ini sebagai menu utama mereka.
4. Tteokbokki
Membahas mengenai jajanan Korea yang sangat populer di Indonesia, tteokbokki adalah makanan yang begitu diminati hingga saat ini. Olahan tersebut tampak mentereng dibandingkan jajanan lain, karena warnanya yang merah menyala akibat penggunaan saus.
Walau demikian, rasanya cenderung didominasi oleh sensasi pedas, manis, dan gurih. Makanya banyak orang menyukai sajian tersebut untuk dijadikan camilan. Bahkan kamu bisa menemukan tteokbokki dalam kemasan instan yang dimasak sendiri di rumah detik
Makanan asal Korea Selatan ini terbuat dari kue beras yang nantinya akan dimasak dengan metode perebusan. Kemudian dicampur menggunakan saus yang terdiri dari gochujang dan gochugaru, bumbu-bumbu khas Korea Selatan yang terbuat dari cabai.
5. Gimbap
Gimbap atau dikenal juga sebagai kimbab memang tergolong sebagai hidangan utama. Tetapi makanan ini sangat populer di Indonesia dan acap kali dijadikan peluang bisnis untuk menggaet para pecinta kuliner ala Korea di tanah air.
Secara sederhana, memiliki bentuk gimbap hampir mirip dengan sushi, yaitu olahan nasi gulung berbalut rumput laut kering dari Jepang. Namun olahan yang satu ini memiliki karakteristik tersendiri, terutama dari isian yang digunakan.
Proses pembuatan kimbab atau gimbab ini memerlukan nasi dan rumput laut kering. Isiannya dilengkapi menggunakan aneka sayur, salah satunya bahkan bisa diisi menggunakan kimchi, olahan sayur fermentasi khas Korea. Selain itu, ada pula daging-dagingan, acar, dan telur.
Ragam jajanan Korea di atas menjadi peluang bisnis yang legit untuk sebagian masyarakat Indonesia. Ini lantaran orang-orang sangat menyenangi makanan yang berasal dari Negeri Ginseng tersebut. Selain bentuk yang unik, rasanya cocok di lidah masyarakat Indonesia sehingga selalu dicari kapanpun dan di manapun.