Mendengar kata jajanan pasar, banyak orang langsung membayangkan camilan kecil yang biasa dijual pagi hari dan hanya cocok untuk sarapan ringan atau teman ngopi. Padahal, tidak sedikit jajanan pasar yang punya porsi cukup besar dengan isian padat. Bahkan, beberapa di antaranya bisa bikin kenyang sampai sore.
Kalau kamu bosan makan nasi waktu makan siang, butuh makan siang yang lebih ringan, atau cari alternatif yang ramah di kantong, jajanan pasar bisa jadi solusi. Selain mudah ditemukan, rasa jajanan pasar juga familier dan mengenyangkan, asal kamu memilih dengan tepat. Mari, kita lihat apa saja jajanan pasar yang mengenyangkan untuk makan siang!
