Berawal dari YouTube Channel Jurnal Risa, Risa Saraswati mengembangkan bisnisnya ke bidang food and beverages, yakni Jurnal Risa Coffee. Bisnis ini terbilang cukup sukses, buktinya Jurnal Risa Coffee menjadi salah satu kedai kopi yang cukup populer di Bandung.
Tak cukup sampai di situ, kedai kopi yang berkonsep vintage ini melebarkan sayapnya ke Jakarta. Di pertengahan tahun 2023, Jurnal Risa Coffee Jakarta buka di Jalan Senen Raya Nomor 135, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat.
Menunya pun beragam dan menarik untuk dicoba. Beberapa di antaranya terinspirasi dari hantu anak-anak Belanda yang kerap muncul dalam YouTube Jurnal Risa, lho.
Penasaran, kan, ada menu apa saja di Jurnal Risa Coffee? Selengkapnya, simak deretan menu terbaru Jurnal Risa Coffee beserta harganya berikut ini!