Malang menjadi salah satu kota di Jawa Timur yang selalu dipadati wisatawan. Tak hanya destinasi wisata Malang saja, Kota Apel ini juga memiliki banyak tempat nongkrong dan kafe hits, lho.
Bisa dibilang perkembangan kafe di Malang sangat pesat, apalagi tempat ngopinya. Beragam konsep unik diterapkan demi menarik pehatian orang.
Kalau kamu ingin liburan akhir pekan, cobalah mampir ke beberapa tempat ngopi di Malang seperti di bawah ini, dijamin nyaman dan bikin betah, deh!
