Ketupat menjadi salah satu makanan populer selama Idulfitri. Ia dapat dinikmati bersama aneka lauk dan pendamping berkuah untuk menciptakan pengalaman kuliner terbaik. Selain itu, menikmati ketupat juga bisa bikin suasana Lebaran bertambah meriah.
Hanya saja, pembuatan ketupat terkenal lama dan berpotensi gagal. Makanya, sebagian orang senang membeli ketupat matang biar lebih praktis dan efisien. Tapi, sebelum membelinya, kamu bisa menjadikan sepuluh tips berikut ini sebagai panduan tambahan.
