Salah satu hal yang paling menguji kesabaran orangtua ialah memutar otak agar anak doyan sayur. Kadang sudah dimasak enak dan ditata cantik, eh, buah hati tetap milih ayam goreng atau nuget. Padahal, sayuran penuh dengan vitamin, serat, dan nutrisi penting yang bagus untuk tumbuh kembang mereka.
Kabar baiknya, ada banyak trik jitu agar anak-anak bisa akrab dengan sayuran tanpa harus dipaksa. Caranya dengan sedikit kreativitas di dapur, mulai dari cara mengolah, menyajikan, sampai melibatkan anak dalam proses memasak. Yuk, kita bahas tips memasak yang bisa bikin anak lebih doyan sayur!
