Daun seledri merupakan bahan dapur yang kerap digunakan untuk menambah aroma dan rasa pada berbagai masakan, namun sayangnya daun ini mudah layu jika proses penyimpanannya dianggap kurang tepat. Banyak orang membeli seledri untuk kebutuhan harian, namun baru beberapa hari disimpan, daunnya sudah berubah warna, bahkan kehilangan kesegaran.
Melalui teknik penyimpanan yang tepat, maka daun seledri bisa bertahan jauh lebih lama tanpa berpotensi kehilangan kerenyahan dan aroma khasnya. Simaklah beberapa tips berikut ini dalam menyimpan daun seledri agar tetap segar lebih lama.
