ilustrasi menumis bumbu masak (pixabay.com/Aga Maszota)
Tumis bawang putih cincang menggunakan api sedang kecil. Jangan lupa diaduk merata biar bawang tidak cepat gosong. Selain itu, kamu bisa pula memasukkan bawang merah cincang dan cabai potong agar rasanya semakin berwarna.
Kalau kurang gurih, bawang putih dan udang bisa dibumbui lagi dengan tambahan penyedap rasa seperti garam, gula, sampai kaldu bubuk. Makanan ini tergolong fleksibel sehingga takaran bumbu dan bahan utamanya bisa kamu atur sesuai selera.
Mengolah udang goreng bawang putih yang rasanya pekat bisa diikuti dengan berbagai kunci pembuatan di atas. Kombinasi ini akan melahirkan masakan yang bercita rasa gurih dan aromanya bikin laper. Karena bikinnya juga simpel, jadi kamu patut coba sesekali.