Kalau kamu suka membuat dessert, pasti sudah tidak asing dengan mascarpone, yakni krim keju lembut yang sering jadi bahan utama tiramisu. Namun, banyak orang mengira mascarpone harus diolah menggunakan mikser agar hasilnya halus tanpa bergerindil. Padahal, ada beberapa cara sederhana yang bisa kamu lakukan di rumah tanpa ribet.
Dengan teknik yang tepat, mascarpone bisa tetap lembut meski hanya diolah menggunakan alat seadanya. Kamu cukup teliti dan sabar dalam prosesnya, maka teksturnya bisa tetap creamy dan stabil. Yuk, simak tips berikut sampai selesai agar percobaan masakmu terasa lebih menyenangkan.
