Tempe mendoanmu akan gagal kalau kamu menggoreng terlalu lama menggunakan api besar. Cukup gunakan api kecil menuju sedang untuk menggoreng tempe mendoan. Pastikan kamu menggoreng hanya beberapa menit saja saat tepung terlihat agak matang.
Kalau terlalu lama, tekstur tempe di dalamnya akan kering dan tentu berbeda dari tempe mendoan pada umumnya. Angkat dan tiriskan tempe mendoan saat kamu merasa warna tepungnya sedikit berubah menjadi kecokelatan.
Itu dia beberapa kesalahan menggoreng tempe mendoan yang perlu kamu waspadai. Semoga hal serupa tidak terjadi pada olahan tempe mendoanmu, ya. Selamat mencoba!
Kenapa adonan Mendoan harus diberi tepung beras? | Penambahan tepung beras (dengan perbandingan lebih banyak tepung terigu) penting agar hasil adonan crispy di luar, tetapi tetap lembut di dalam. |
Berapa lama idealnya Mendoan digoreng? | Hanya digoreng sebentar (sekitar 1-2 menit) dengan api sedang, agar teksturnya tetap lembek (mendo). |
Bagaimana suhu minyak yang tepat untuk menggoreng Mendoan? | Minyak harus dalam kondisi panas saat tempe dimasukkan, untuk mencegah adonan menyerap terlalu banyak minyak. |