Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Ilustrasi bak kien yang sudah dipotong (freepik.com/jcomp)

Bak kien merupakan salah satu sajian khas Imlek. Makanan ini memiliki cita rasa gurih dan tekstur renyah di luar, tetapi tetap lembut di dalam. Merupakan kuliner khasTionghoa, bak kien terbuat dari campuran daging babi dan udang yang dibungkus dengan kulit tahu.

Ciri khas bak kien terletak pada bumbunya yang meresap sempurna, serta sensasi lezat yang cocok disantap bersama saus favorit. Biasanya, bak kien disajikan sebagai hidangan pembuka saat perayaan Imlek, yang melambangkan keberuntungan dan kebahagiaan.

Apakah kamu ingin menyajikan suasana khas Imlek di rumah? Yuk, coba membuat bak kien babi sendiri dengan resep berikut ini!

Bahan Bak Kien Babi

Ilustrasi daging babi (pixabay.com/luow)

  1. 1/2 kilogram daging babi, cincang halus
  2. 1/2 kilogram udang, cincang halus
  3. 2 butir telur
  4. 10 siung bawang putih, cincang halus
  5. 2 batang daun bawang, iris
  6. 1 bungkus kulit tahu
  7. kecap asin secukupnya
  8. merica bubuk secukupnya
  9. 1/2 ons tepung maizena
  10. 1/2 ons tepung terigu
  11. 3 sendok air

Cara Membuat

  1. Di dalam wadah, campurkan daging babi, udang, dan telur. Aduk merata.
  2. Campurkan bawang putih dan daun bawang, lalu aduk rata.
  3. Tambahkan kecap asin dan merica secukupnya.
  4. Masukan tepung maizena, aduk sebentar, lalu masukkan tepung terigu. Aduk rata kembali.
  5. Basahkan sedikit kulit tahu, agar gampang membungkus daging.
  6. Ambillah adonan daging secukupnya, letakkan di atas kulit tahu, gulung hingga merekat.
  7. Setelah dibungkus dengan kulit tahu, masukkan ke dalam kukusan.
  8. Kukus selama 5 menit.
  9. Setelah dikukus, bisa langsung digoreng atau disimpan di dalam freezer. 
  10. Bak kien babi siap disajikan. 

Tips Membuat

  1. Gunakan udang segar, supaya memberikan rasa manis alami yang memperkaya rasa bak kien.
  2. Pastikan adonan tetap lembut dengan tidak menambahkan tepung secara berlebihan, karena tepung hanya berfungsi sebagai pengikat.
  3. Kulit tahu yang sedikit basah akan menjadi lebih lentur dan tidak mudah robek saat digunakan untuk membungkus adonan.

Itu dia resep bak kien yang cocok disajikan saat merayakan Imlek. Dengan rasa yang autentik dan cara membuat yang mudah diikuti, hidangan ini siap menjadi favorit keluarga kamu saat Imlek. Cobain, deh! 

Editorial Team