Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
chicken fingers (instagram.com/nourishmintkitchen)
chicken fingers (instagram.com/nourishmintkitchen)

Chicken fingers adalah camilan khas Amerika yang terbuat dari daging ayam yang dibentuk memanjang seukuran jari. Rasanya gurih, renyah, dan biasanya dinikmati dengan saus tomat dan mayones. 

Karena bentuknya yang kecil dan mudah digenggam, chicken fingers cocok juga jadi kudapan anak-anak. Nah, biar gak perlu jajan terus, yuk cobain bikin resep di bawah ini. Tenang, rasanya pasti enak! 

1. Bahan yang dibutuhkan

chicken fillet (pexels.com/Olga Lioncat)

  • 1 kg dada ayam
  • 350 gram buttermilk
  • 3 butir telur yang dikocok 
  • 205 gram tepung
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada hitam
  • 1/4 sendok teh bubuk bawang putih
  • 1/4 sendok teh bubuk bawang bombay
  • 1/8 sendok teh baking powder
  • Minyak goreng secukupnya

2. Masukkan potongan ayam ke dalam mangkuk

ilustrasi mengolah ayam (pexels.com/alleksana)

Siapkan sebuah mangkuk, kemudian masukkan ayam dengan buttermilk. Bolak-balik kedua bahan tersebut tercampur rata. Tutup dengan plastic wrap, masukkan kulkas, dan diamkan antara 5 sampai 8 jam. 

2. Campur aneka bumbu dalam mangkuk lain

ilustrasi memasak (pexels.com/Gagan Kaur)

Siapkan mangkuk lain, kemudian masukkan telur, tepung, garam, merica, bubuk bawang putih, bawang merah, dan baking powder. Aduk sampai semua bahan tadi tercampur dengan rata.

4. Lumuri ayam dengan tepung

ilustrasi memasak (dinneratthezoo.com)

Setelah ayam didiamkan dalam buttermilk, ambil satu per satu dan letakkan ke dalam larutan terigu, kemudian ke kocokan telur, dan ke masukkan ke larutan terigu lagi. Ulangi sampai semua ayam terlapisi secara rata. 

5. Panaskan minyak

ilustrasi goreng ikan (www.thespruceeats.com)

Panaskan minyak dalam sebuah penggorengan dan goreng ayam satu per satu sampai warnanya berubah jadi kuning keemasan. Tiriskan dan letakkan di atas tisu supaya minyaknya terserap. 

6. Sajikan selagi hangat bersama aneka saus

chicken fingers (instagram.com/cookingforkeeps)

Sajikan chicken fingers selagi hangat untuk anak-anak. Dan supaya makin lezat, kamu bisa menaburi daun peterseli ke atas ayamnya bersama dengan aneka saus kesukaan si kecil. Gampang banget 'kan masaknya? Selamat mencoba! 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team

EditorDyar Ayu