Cake rasa cokelat jadi salah satu varian yang banyak diminati. Sebab, jenis cake ini punya rasa manis dengan sensasi nyokelat yang lumer di mulut. Ada banyak cake cokelat yang bisa kamu coba, salah satunya chiffon cake chocolate chip. Sesuai namanya, kreasi chiffon cake ini memadukan adonan cokelat dan choco chip.
Tampilan cake ini menggoda selera, disertai dengan aroma harum cokelat yang khas seketika bikin kamu terpikat, deh. Disuguhkan buat momen kumpul bareng keluarga bakalan banyak yang suka, sih. Langsung saja, simak cara membuat dessert spesial ini melalui resep chiffon cake chocolate chip berikut biar kamu gak penasaran. Hasilnya lembut dan lumer!
