Ikan menjadi salah satu makanan favorit banyak orang, karena rasanya yang lezat dan mengandung banyak gizi. Dari berbagai olahan ikan, salah satu yang populer adalah ikan kuah kuning. Cita rasanya gurih sekaligus segar, sehingga selalu berhasil menggugah selera.
Nah, kali ini kamu bisa mencoba membuat ikan kuah kuning ala selebriti Indonesia, Indah Permatasari. Aktris yang kerap membagikan aktivitas memasaknya di media sosial ini punya resep ikan kuah kuning sederhana dan tampak begitu menggoda.
Ia menggunakan ikan tongkol sebagai bahan utama. Dimasak dengan bumbu kuning yang harum dan sedikit pedas. Masakan ini cocok disantap bersama nasi hangat, apalagi saat tubuh ingin makanan berkuah segar.
Intip resep ikan kuah kuning ala Indah Permatasari berikut sebagai inspirasi menu spesial untuk keluarga di rumah!