Membuat camilan sendiri di rumah bisa jadi aktivitas seru sekaligus hemat, apalagi jika hasilnya renyah dan disukai semua anggota keluarga. Salah satu pilihan favorit adalah pisang molen dengan kulit homemade yang renyah tahan lama dan tetap nikmat meski disantap berjam-jam setelah digoreng. Teksturnya yang kriuk berpadu dengan isian manis gurih membuat camilan ini selalu jadi rebutan.
Resep camilan rumahan ini juga tergolong simple dan mudah diikuti, bahkan untuk pemula. Bahannya sederhana, cara membuatnya tidak rumit, dan hasil akhirnya cocok dijadikan camilan anak maupun teman santai di sore hari. Dengan teknik yang tepat, pisang molen buatan rumah bisa punya kualitas tak kalah dari jajanan luar. Yuk, simak resep pisang molen cokelat keju selengkapnya di bawah ini!
