Bahan-bahan:
250 gram tepung terigu
50 gram tepung tapioka
3 siung bawang putih, haluskan
2 batang seledri, iris halus
1 butir telur
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula
air secukupnya
Cara membuat:
Campurkan tepung terigu dan tepung tapioka di dalam wadah besar.
Masukkan bawang putih halus, seledri, garam, dan gula, lalu aduk rata.
Tambahkan telur dan air sedikit demi sedikit hingga adonan kalis.
Gilas adonan dan potong memanjang sesuai selera.
Goreng hingga stik bawang berwarna keemasan dan renyah. Angkat dan tiriskan.
Sajikan stik bawang setelah dingin.
Itu dia beberapa resep stik bawang untuk pemula yang simpel dan praktis. Sedikit tips, pastikan adonan digilas cukup tipis, agar stik bawang matang merata. Gunakan pula api sedang saat menggoreng, supaya tidak cepat gosong. Setelah dingin, simpan stik bawang di dalam wadah kedap udara, agar kerenyahannya tetap terjaga.
Dengan resep-resep sederhana ini, kamu yang pemula pun bisa membuat stik bawang sendiri di rumah. Selain lebih hemat, rasanya pun bisa disesuaikan dengan selera. Happy cooking!