ilustrasi memasak (freepik.com/valeria_aksakova)
Memasak kikil memang membutuhkan teknik yang khusus agar kikil yang dihasilkan matang sempurna, tidak berbau, dan tidak berlendir. Demi mendapatkan kaldu kokot yang lezat, kikil perlu dibersihkan dan diolah dengan baik. Ada beberapa tips mengolah dan memasak kikil yang bisa kamu praktekkan, simak selengkapnya berikut ini..
- Hilangkan bulu pada kikil, beruntung jika mendapatkan kikil yang sudah bersih. Namun, terkadang masih ada kikil yang masih berbulu. Untuk itu, kamu perlu membersihkannya dulu sebelum diolah. Untuk menghilangkan bulu ini, rendam kikil dengan air mendidih selama 20 menit. Setelah itu, kerok kikil dengan sendok sampai bersih, dan bilas dengan air bersih. Proses ini tidak hanya bermanfaat untuk menghilangkan bulu yang menempel pada kikil tapi juga dapat menghilangkan sisa-sisa lemak yang menempel.
- Setelah kikil bersih, selanjutnya rebus kikil selama 2–3 jam, tambahkan dengan potongan lengkuas dan jahe untuk menghilangkan aroma amis. Daun salam dan daun jeruk juga bisa ditambahkan untuk memberikan aroma yang sedap. Jika ingin cepat empuk, bisa menggunakan panci presto.
- Setelah kikil matang, tiriskan lalu bilas dengan air bersih. Selanjutnya kikil bisa diolah jadi berbagai macam hidangan.
Tekstur kikil sapi yang empuk, bersih, dan tidak berlendir sangat nikmat dipadukan dengan sup balungan dengan kuah yang medok dan ringan. So, kamu tertarik membuat kaldu kokot khas Madura ini?