Saus keju homemade bisa digunakan sebagai pelengkap pasta, kentang, atau hidangan panggang karena rasanya bisa disesuaikan dengan selera. Tekstur saus yang halus dan licin menjadi penentu utama apakah saus terasa nikmat atau justru berat saat disantap. Oleh karena itu, proses pembuatan saus keju perlu diperhatikan sejak tahap awal agar hasilnya lembut dan menyatu.
Tekstur silky pada saus keju dipengaruhi oleh jenis bahan, suhu pemasakan, serta urutan pencampuran. Kesalahan kecil seperti panas berlebih atau keju dimasukkan terlalu cepat dapat membuat saus menggumpal. Berikut beberapa tips yang bisa diikuti agar saus keju buatan sendiri tetap halus dan tidak menggumpal.
