Membentuk geng atau kelompok tentu jadi hal yang lumrah di kalangan masyarakat bahkan termasuk selebriti. Salah satu geng populer yang berisi banyak selebriti dan pengusaha wanita adalah geng kepompong. Geng ini beranggotakan banyak pesohor, mulai dari Mayangsari, Arzetti Bilbina, Ussy hingga Momo Geisha.
Meski terpaut perbedaan usia dan profesi, pertemanan Kepompong tetap terjaga dengan baik, lho. Bahkan mereka sudah bertahun-tahun bersama. Rutinitasnya mulai dari sharing bareng, liburan, bahkan arisan mewah.
Seperti apa keseruannya saat para wanita multi talenta ini berkumpul dalam rangka arisan? Intip keseruannya di 10 foto berikut ini.