Setelah dikabarkan putus dari sang mantan, Al Ghazali, model berdarah Prancis-Indonesia, yakni Alyssa Daguise tampak tidak peduli dengan kabar miring tentang hubungannya dengan sang mantan. Dirinya kini terlihat lebih fokus dalam kegiatan sehari-harinya sebagai salah satu model ternama.
Model itu bahkan baru-baru ini diketahui sedang asyik berlibur ke Maroko setelah sebelumnya singgah di kota Paris, Prancis. Tampak lebih bahagia dan stunning hingga dijuluki sebagai girl boss, berikut ini ialah potret memesona Alyssa Daguise saat berlibur baru-baru ini.