Ria Ricis dan Teuku Ryan baru saja menggelar acara gender reveal di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, pada Rabu (18/5/2022). Di momen istimewa tersebut, terungkap kalau anak pertama mereka berjenis kelamin perempuan. Wah... Selamat~
Tampil serasi dengan busana nuansa pastel, kebersamaan Ricis dan Ryan turut menjadi sorotan. Keduanya tampak begitu mesra seolah dunia hanya milik berdua.
Hal yang sama turut dipamerkan oleh beberapa pasangan artis lainnya. Soon to be parent, ini dia sederet potret mesra para pasangan artis yang tengah menanti anak pertama.
