5 Aktor Pemeran Reed Richards di Berbagai Film Fantastic Four

Trailer perdana The Fantastic Four: First Steps (2025) semakin menyita perhatian. Rilis pada Selasa (4/2/2025), trailer tersebut sudah disaksikan lebih dari 24 juta penonton per hari Jumat (7/2/2025). Sebagai film reboot yang digarap Marvel Studios, The Fantastic Four: First Steps jadi bagian pembuka dari Marvel Cinematic Universe (MCU) Phase 6.
Tim keluarga superhero ini juga digadang-gadang mendapatkan peran penting di era multiverse. Selain kejutan yang dihadirkan seperti debut live action H.E.R.B.I.E dan Galactus, salah satu karakter ikonik yang kerap menjadi sorotan utama dari setiap film Fantastic Four adalah sosok Reed Richards alias Mr. Fantastic, pemimpin Fantastic Four.
Hadirkan vibes yang berbeda, berikut jajaran aktor yang pernah memerankan karakter Reed Richards di berbagai film Fantastic Four. Salah satunya mungkin favorit kamu, nih!
1. Alex-Hyde White di Fantastic Four (1994)
Aktor legendaris Alex-Hyde White menjadi pemeran karakter Reed Richards pertama di film Fantastic Four (1994). Ia aktor yang sangat bersinar pada masanya. Setelah memulai aktingnya di film Biggles (1986), nama Alex-Hyde White semakin melambung berkat film Indiana Jones and the Last Crusade (1989).
Fantastic Four (1994) ini mencoba menceritakan asal-usul tim Fantastic Four dan awal mula perseteruan mereka dengan Doctor Doom. Sayangnya, film ini batal dirilis dan beberapa tahun kemudian, footage-nya bermunculan di YouTube, Dailymotion, dan IMDb.
Menariknya, desain kostum Fantastic Four di film tahun 1994 ini masih tergolong mirip dengan versi Fantastic Four garapan Marvel Cinematic Studios (MCU). Yap, kostum klasik dengan corak putih di leher ini memang merupakan kostum klasik yang ikonik dan mulai diperkenalkan di komik Fantastic Four Vol.1 #256 (1983)
2. Ioan Gruffudd di Fantastic Four (2005—2007)
Fantastic Four yang rilis pada 2005 menjadi versi adaptasi yang sangat booming pada masanya. Film ini juga masih menceritakan asal-usul tim Fantastic Four dan pertarungan mereka melawan Doctor Doom. Meski mendapat kritik, tetapi Fantastic Four (2005) mampu meraih box office global dan meraup untung senilai 335,5 juta dolar AS atau Rp5,2 triliun.
Adapun, karakter Reed Richards di film ini diperankan oleh aktor asal Inggris, Ioan Gruffudd. Kesuksesan Fantastic Four (2005) membuat 20th Century Fox melanjutkannya dalam bentuk sekuel, Fantastic Four: Rise of Silver Surfer (2009). Kali ini, tim Fantastic Four harus menghadapi ancaman dari Silver Surfer.
Sayangnya, film kedua menuai lebih banyak kritik dari segi jalan cerita dan CGI. Penurunan keuntungan dan kritikan pedas yang mewarnai film kedua Fantastic Four. Akhirnya, hal tersebut membuat sekuel ketiga, yang digadang-gadang memuat pertempuran epik melawan Galactus, batal dirilis.
3. Miles Teller di Fantastic Four (2015)
Bintang film trilogi Divergent (2014—2017), Miles Teller pernah didapuk memerankan karakter Reed Richards di film Fantastic Four. Kali ini, 20th Century Fox mencoba me-reboot ulang film Fantastic Four dengan menghadirkan vibes yang jauh berbeda dari dua film sebelumnya. Sebab, versi ini disebut-sebut mencoba mengadaptasi seri komik Ultimate Fantastic Four (2004).
Fantastic Four di film ini mendapatkan kekuatan super mereka setelah memasuki dunia alternatif. Peristiwa tersebut memancing Doctor Doom, ilmuwan jahat yang haus akan kekuatan menyerang mereka. Namun, tak sedikit penggemar yang menganggap film reboot ini merupakan live action Fantastic Four terburuk.
Jalan cerita yang terkesan monoton, minim aksi heroik, dan terlampau jauh melenceng dari versi komiknya membuat film ini gagal memikat hati penggemar. Ditambah, pemilihan cast dan chemistry antarpemeran yang kurang memuaskan semakin membuat film ini banjir kritikan. Gak heran jika akhirnya Fantastic Four 2015 mengantongi pendapatan dan rating yang sangat rendah, jauh di bawah dua film pendahulunya.
4. John Krasinki di Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022)
Karakter Reed Richards juga pernah diperankan oleh John Krasinki di Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022). Meski tampil singkat sebagai kameo, tetapi kemunculannya di realitas alternatif ini sangat mengejutkan penggemar. Saat itu, Doctor Strange sedang ditahan dan akan diadili oleh Illuminati, organisasi rahasia yang menjadi pengambil keputusan dari setiap kejadian penting di semesta tersebut.
Tak hanya itu, Illuminati juga bertugas mencegah ancaman dari semesta lain. Ternyata, anggota Illuminati yang muncul terdiri dari Captain Carter, Captain Marvel versi Maria Rambeau, Black Bolt, Professor X hingga Reed Richards.
Kemunculan Richards dari portal dimensi lain juga membuat kehadirannya bikin penonton tercengang. Sebab, kedatangannya paling tak terduga karena ada satu kursi kosong di antara jajaran Illuminati tersebut. Namun, nahas, seluruh anggota Illuminati termasuk Reed Richards di realitas ini terbunuh dengan cara mengenaskan oleh Scarlet Witch.
5. Pedro Pascal di The Fantastic Four: First Steps (2025)
Terbaru, karakter Reed Richards versi Marvel Cinematic Universe (MCU) akan diperankan oleh Pedro Pascal. Bagi penggemar serial Game of Thrones (2011—2019) dan The Last of Us (2023), tentu sudah tidak asing lagi dengan sosok Pedro Pascal. Alih-alih terlihat muda seperti film Fantastic Four lain, Reed Richards di versi ini justru lebih mature dengan aura "father figure" yang kuat sebagai pemimpin Fantastic Four.
Mengingat Fantastic Four merupakan tim keluarga superhero pertama dalam semesta Marvel, tentu pihak Marvel tak ingin mengecewakan penggemar dengan visualisasi karakter pentingnya yang satu ini. Digadang-gadang akan menjadi tim superhero yang paling diandalkan di era multiverse, Reed Richards tampaknya berpotensi menjadi father figure baru bagi Spider-Man, seperti versi komiknya.
Menariknya, trailer perdana The Fantastic Four: First Steps menunjukkan jika Reed Richards sedang mengerjakan proyek antardimensi. Tampaknya, pria paling jenius di semesta Marvel ini sudah menyadari adanya multiverse, meski saat itu ia berada di 1960-an, di realitas alternatif MCU yang bernuansa retrofuturistik. Besar kemungkinan, Richards sedang berupaya mencari cara untuk berpindah ke realitas utama MCU.
Namun, kita masih harus menunggu aksi Pedro Pascal dalam memerankan karakter Reed Richards, sang pemimpin keluarga superhero Fantastic Four di The Fantastic Four: First Steps yang akan rilis pada 25 Juli 2025. Jika melihat jajaran aktor Hollywood pemeran Reed Richards di atas, versi mana saja yang menjadi favoritmu?