Sudah nonton film Joker? Sejak tanggal 2 Oktober yang lalu, film ini sudah resmi tayang di bioskop seluruh Indonesia. Sejak hari pertama penayangannya, Joker mendapatkan banyak respon yang positif dari masyarakat Indonesia. Mulai dari artis, aktor, sutradara, akun review film di Indonesia satu suara sepakat bahwa Joker menjadi satu film terbaik yang pernah tayang di Indonesia.
Perlu diketahui bahwa film ini adalah multiverse dari DC, jadi tidak berkaitan dengan film yang berhubungan dengan tokoh Joker pada film sebelumnya. Sedangkan film Joker ini disutradarai oleh Todd Phillips, seorang sutradara yang pernah menuliskan beberapa film seperti The Hangover, A Star is Born, Old School Due Date dan masih banyak lagi.
Todd Phillips berhasil meracik cerita Joker menjadi sebuah karya emas yang layak dibanggakan dibuktikan dengan mendapatkan standing ovation pada screening pertamanya. Masih belum tertarik juga untuk menonton film Joker?
Buat kamu yang belum menonton film Joker, berikut 7 alasan kenapa kamu harus menonton film ini.