Diadaptasi dari novel berjudul sama, 5 cm menjadi film yang sempat membuat kegiatan naik gunung jadi tenar pada masanya. Donny Dirgantoro sang penulis novel juga menulis skenario untuk film yang ditayangkan akhir tahun 2012 di seluruh bioskop penjuri negeri.
Film yang berhasil menyentuh hati para penontonnya ini tidak terlepas dari peran para aktor dan aktris yang berlakon. Film ini engisahkan tentang lima sekawan yang hendak menaklukkan Mahameru dan mengibarkan merah putih pada hari kemerdekaan.
Lantas, bagaimana kabar para pemeran film 5 cm sekarang? Yuk, simak lewat sembilan potret terbarunya berikut ini.