TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bikin Nostalgia, 20 Lagu Opening Kartun Populer di Tahun 2000-an 

Ada yang masih hafal?

kumpulan kartun yang tayang di tahun 2000-an (twitter.com/HabisNontonFilm)

Anak-anak kelahiran tahun 90-an pasti punya kenangan menyenangkan yang masih suka terbayang hingga saat ini mengenai hari Minggu pagi. Untuk mengisi hari libur, anak-anak di tahun 2000-an disuguhi berbagai tayangan kartun dari pagi hingga siang.

Karena sering melakukan rutinitas menonton kartun, secara tidak sadar anak-anak di zaman itu hafal dengan lagu-lagu opening-nya. Meski belum paham dengan maknanya, mereka tetap hafal liriknya dan sering menyanyikannya.

Penasaran bagaimana lagu opening kartun populer di tahun 2000-an? Yuk nostalgia dengan scrolling ke bawah.

1. Kepopuleran Captain Tsubasa rasanya masih bisa terasa sampai saat ini. Sosok Tsubasa yang ikonik dan lagu opening-nya yang ear catching membuat kartun ini digemari berbagai kalangan

2. Dragon Ball adalah salah satu kartun populer yang terkenal dengan perjuangan mencari tujuh bola ajaib. Uniknya, kartun ini punya jalan cerita yang sangat panjang 

3. Kartun Doraemon masih eksis banget sampai sekarang. Apalagi, lagu opening-nya juga sangat legendaris dan mudah dihafal  

4. Chibi Maruko-chan menceritakan kehidupan sehari-hari seorang anak perempuan bernama Maruko bersama keluarga dan teman-temannya. Siapa yang hafal lagu opening-nya? 

Baca Juga: 6 Kartun dengan Karakter Superhero Perempuan, Favorit Generasi 90an!

5. Kartun Pokemon tak hanya digemari oleh anak kecil saja, namun juga orang dewasa. Saking populernya, Pokemon punya berbagai mainan, barang koleksi, hingga game sendiri 

6. Mayoritas anak-anak pasti hafal lirik lagu opening Ninja Hatori. Setelah menonton kartun ini, rupanya banyak anak kecil yang bercita-cita menjadi seorang ninja, lho 

7. Digimon merupakan kartun yang pernah viral di masanya. Tak heran jika banyak mainan dan aksesoris bertemakan Digimon saat itu 

8. P-Man adalah kartun yang mengisahkan tentang superhero bernama Bird Man. Siapa sangka kalau P-Man ini punya satu universe dengan Doraemon, lho 

9. Kartun Inuyasha merupakan adaptasi dari komik atau manga. Kartun ini menceritakan tentang pengalaman Inuyasha mencari Shikon No Tama dan mengalahkan Naraku 

Baca Juga: 5 Berita yang Pernah Heboh di Kartun Spongebob Squarepants

10. Siapa yang dulunya ingin punya tamiya gara-gara menonton Let’s Go? Kartun ini memang membuat mainan mobil balap tamiya hype banget di era itu 

11. Siapa yang tak kenal dengan detektif jenius yaitu Detective Conan? Meski sudah berpuluh tahun tayang di layar kaca, namun Detective Conan masih terus melanjutkan karyanya hingga saat ini lho

12. Crayon Shinchan adalah kartun yang sangat populer di masanya. Tak heran jika banyak anak-anak yang hafal dengan lagu opening-nya. Meski Shinchan badung banget, tapi kalian pasti terhibur dengan tingkah lakunya kan? 

13. Lagu opening Scooby Doo memang mudah menarik perhatian meski berbahasa Inggris. Alur cerita kartun ini juga menarik dan dipenuhi berbagai plot twist 

14. Siapa sangka, One Piece masih digemari sampai sekarang lho. Bahkan di tahun 2021, One Piece sempat mengeluarkan versi remake opening-nya dalam rangka merayakan 1000 episode 

Baca Juga: 6 Sekuel dan Prekuel Film Kartun Paling Dinantikan Tahun 2022

15. Hamtaro adalah kartun yang menceritakan kehidupan karakter para hamster imut. Lagu opening-nya juga sangat catchy dan mudah dihafal terutama bagian 'biji bunga matahari' 

16. Hachi merupakan kartun sedih yang suka bikin nangis tiap menontonnya. Hachi bercerita tentang kisah anak sebatang kara yang berusaha mencari sosok ibunya 

17. Kartun heroine Sailoor Moon sangat digemari anak-anak perempuan di zamannya, nih. Bahkan banyak mainan dan barang yang dihiasi dengan gambar Sailoor Moon, lho 

18. Kartun Yugi-Oh dulunya kebanyakan digemari oleh anak laki-laki. Atas kepopulerannya, Yugi-Oh juga mengeluarkan berbagai mainan salah satunya adalah kartu yang dapat dikoleksi 

19. Minky Momo juga salah satu kartun yang populer di antara anak-anak perempuan karena kemampuannya yang suka melindungi orang. Tunjuk jari yang dulu ingin punya tongkat ajaib Minky Momo! 

Baca Juga: [QUIZ] Tebak Rumah Tokoh Kartun, Buktikan Masa Kecil Kamu Bahagia!

Verified Writer

Athaya Salsabila H

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya