Dalam kebanyakan anime, biasanya seri memperkenalkan siapa yang baik dan siapa yang jahat. Kebanyakan anime juga menempatkan protagonis sebagai karakter baik, sementara antagonis sebagai karakter jahat. Meski begitu, tidak semua anime seperti itu.
Ada juga anime yang menampilkan moralitas yang ambigu. Dalam anime ini, kebaikan dan kejahatan hampir terlihat sama karena mereka hanya dipisahkan oleh garis yang sangat tipis. Nah, berikut lima anime dengan batas samar antara kebaikan dan kejahatan. Ada apa saja?
