potret Annastasia Anderson di XXI Epicentrum, Jakarta, Senin (12/1/2026) (dok. IDN Times/Rani Asnurida)
Mengangkat isu perselingkuhan di dunia aviasi, film Penerbangan Terakhir sebenarnya diadaptasi dari novel “Gadis Pramugari” karya Annastasia Anderson. Novel tersebut telah diterbitkan sejak 2021 atau 2 tahun sebelum viralnya skandal perselingkuhan antara pilot dan pramugari yang sempat diungkap oleh istri sah sang pilot melalui media sosialnya.
Saat wawancara eksklusif bersama IDN Times, Senin (12/1/2026), Annastasia Anderson menjelaskan bahwa cerita dalam novelnya terinspirasi dari pengalaman nyata yang sering ia saksikan saat masih bekerja sebagai pramugari.
“Di sini aku ingin mengangkat bahwa banyak sekali perempuan-perempuan itu kalau melakukan kesalahan, pasti sanksi sosialnya banyak dilimpahkan kepada wanita. Laki-lakinya selalu baik-baik aja. Latarnya memang pramugari sama pilot karena aku pernah menjadi pramugari,” kata Annastasia Anderson.
Annastasia menambahkan, sebelum viral skandal perselingkuhan pilot dan pramugari pada 2023 lalu, ia juga sempat merilis buku dengan masalah yang sama.