Becky Armstrong telah dikonfirmasi secara resmi akan berperan menjadi Nanno, pemeran utama dalam drama thriller dari Thailand, Girl from Nowhere: The Reset.
Kabar itu diumumkan secara resmi lewat akun Instagram drama @girlfromnowhere_official dan Netflix Thailand pada Rabu (14/1/2026) pagi waktu Indonesia. Berita terpilihnya Becky menjadi Nanno di Girl from Nowhere: The Reset pun menyebar begitu cepat di kalangan penggemar.
