Diding Boneng dalam film Warkop DKI, Bisa Naik Bisa Turun (dok. Netflix/Bisa Naik Bisa Turun)
Karier Diding Boneng dimulai dengan terjun ke dunia teater pada tahun 1973. Selama berkarier di teater, ia pernah menjadi pemenang dalam festival teater remaja dan sudah menerima banyak medali, sertifikat, hingga piagam penghargaan.
Diding mengawali kariernya di dunia perfilman lewat film Tiga Dara Mencari Cinta. Walau begitu, namanya sendiri dikenal publik saat membintangi serial televisi Rumah Masa Depan lewat perannya sebagai penjahat bernama Boneng. Dari situlah, ia mulai banyak dikenal dengan nama Diding Boneng. Nama itu terus digunakan Diding sampai saat ini.
Seiring berjalannya waktu, Diding Boneng kian populer di mata publik setelah terlibat dalam beberapa film bersama Warkop DKI seperti Godain Kita Dong (1989), Lupa Aturan Main (1990), Bebas Aturan Main (1991), dan banyak lagi. Selain itu, Diding juga tampil dalam film KKN di Desa Penari (2022) dan Badarawuhi di Desa Penari (2024) sebagai Mbah Buyut.
Di usia yang tidak lagi muda, Diding tetap aktif mengikuti kegiatan teater. Bahkan, aktor kelahiran 1950 itu juga mengajar akting yang kebanyakan tawaran tersebut datang dari institusi pendidikan seperti kampus.